KUTAI KARTANEGARA, eksposisi.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menyalurkan 1.400 dosis spermatozoa atau semen beku untuk hewan ternak di daerah. Semen beku adalah sperma sapi jantan unggul yang diperuntukan bagi program pengembangbiakan hewan ternak yang dikerjakan melalui inseminasi buatan.
Kepala Bidang (Kabid) Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian dan Peternakan Kukar, Aji Gozali, mengatakan, ribuan dosis spermatozoa yang disalurkan di Kukar merupakan bantuan dari Kementerian Pertanian (Kementan) RI.
Penyebaran dosis spermatozoa ini juga menjadi bagian dari program kawin suntik untuk meningkatkan mutu bibit ternak berkualitas, dengan sistem spermatozoa disuntikan ke dalam saluran reproduksi sapi betina.
“Ini teknologi reporoduksi yang dikerjakan melalui inseminasi buatan,” kata Aji Gozali.
Pada tahun 2023 ini, sudah ada lima kecamatan yang menerima penyaluran bantuan ribuan dosis spermatozoa tersebut, yaitu menyasar kepada Kecamatan Samboja, Muara Jawa, Loa Kulu, Kota Bangun dan Sebulu. Sejak pertengahan tahun hingga Okteber 2023, sebanyak 1.000 dosis telah disalurkan.
Bahkan, dilaporkan sudah ada 850 anakan sapi yang dilahirkan memalui program perkawinan teknologi tersebut. Sementara ini dosis spermatozoa yang belum tersalurkan masih sisa 400 dosis dan ditargetkan selesai pada akhir tahun ini.
“Jadi ini program pemerintah pusat dan Distanak Kukar yang menjalankannya,” tutupnya. (adv)