KUTAI KARTANEGARA, eksposisi.com – Wakil Bupati (Wabup) Kutai Kartanegara (Kukar) Rendi Solihin membuka lomba burung kicau bertajuk Festival Kicau Idaman di eks arena Equistrian kompleks Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang, pada Minggu (20/11/2022).
Pembukaan ditandai penggantungan sangkar burung peserta oleh Rendi yang didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Aji Ali Husni AB dan Ketua Kicau Kukar Kholil. Festival Kicau Idaman diikuti sebanyak 2000 peserta dari berbagai katagori lomba dan berbagai jenis burung.
Peserta tidak hanya dari Kukar, juga berasal dari berbagai daerah di Kaltim Selain memperebutkan hadiah untuk para juara, panitia menyediakan hadiah doorprize bernilai jutaan rupiah yang bisa dibawa pulang peserta.
“Terima kasih kepada para pelaku yang terlibat dalam Lomba Kicau Idaman ini, terutama kepada Ketua Kicau Kukar yang telah menginisiasi acara ini dan kepada Diinas Pemuda dan Olah Raga sebagai penyelenggara acara festival,” ucap Rendi.
Rendi menuturkan Festival Kicau Idaman awalnya akan dibuat lebih besar, namun karena ini baru pertama kali sehingga dibuatlah semacam road show atau pemanasan untuk menuju festival kicau Idaman Bupati Cup di tahun 2023.
Rendi berjanji ke depan akan menggelar festival Kicau Idaman ini tidak hanya di tingkat regional Kalimantan bahkan di tingkat nasional.
“Kemarin kami diskusi–diskusi dengan Pak Bupati, insyaallah kami akan fasilitasi sarana dan prasarana untuk teman–teman penggiat hobi kicau mania di Kukar, dan kompleks Stadion Aji Imbut ini kami tetapkan sebagai arena festival kicau yang akan datang dan akan dibuat permanen,” tuturnya.
Rendi juga menjelaskan Pemkab Kukar berkomitmen dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021–2026 akan ada 100 festival di Kukar.
Festival yang dimaksudkan bukan hanya festival seni budaya, bukan hanya Expo maupun konser, melainkan juga ada beberapa festival lainnya seperti kegiatan olah raga, kegiatan penggiat hobi–hobi yang ada di Kukar.
“Insyaallah tahun depan akan kami buat lebih besar lagi untuk memotivasi teman – teman penggiat burung kicau,” pungkasnya. (adv)