Home / Advertorial / Pemerintah / Politik

Senin, 19 Agustus 2024 - 19:05 WIB

Anggota DPRD Kutim Apresiasi Program Universal Coverage Jamsostek

Akhmad Sulaiman - Angola DPRD Kutai Timur

Akhmad Sulaiman - Angola DPRD Kutai Timur

KUTAI TIMUR, eksposisi.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Timur (Kutim) kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan meluncurkan program Universal Coverage Jamsostek.

Program ini diinisiasi untuk memberikan jaminan sosial yang lebih luas bagi seluruh pekerja di Kutim, terutama mereka yang berada di sektor informal dan rentan, guna memastikan perlindungan yang menyeluruh bagi masyarakat Kutim.

Program tersebut diapresiasi oleh Anggota DPRD Kutim Akhmad Sulaiman. Ia menilai bahwa inisiatif ini sangat bermanfaat, terutama bagi pekerja di sektor-sektor seperti nelayan.

“Tidak sedikitkan nelayan yang mengalami kecelakaan saat melaut, melalui program ini mereka bisa terbantu dan ini sangat bagus,” ungkap Akhmad, saat ditemui awak media di Kantor DPRD Kutim, Sangatta, Senin (19/8/2024).

Baca Juga :  Anggota Komisi IV DPRD Kaltim Ungkap Kendala Pembangunan Infrastruktur Sekolah di Daerah 3T

Legislatif dari Partai Demokrat itu mengatakan bahwa, program tersebut sebagai wujud nyata dari keseriusan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, program Universal Coverage Jamsostek di Kutimmenargetkan hingga 100.000 penerima manfaat.

“Ini langkah yang bagus dan strategis diperlukan oleh masyarakat. Program BPJS kesehatan ini sangat penting buat mereka yang bekerja di sektor informal, sering kali tidak memiliki akses terhadap perlindungan sosial yang memadai,” jelasnya.

Baca Juga :  Sejumlah Penghargaan Diraih Desa Pela dari Sektor Pariwisata Hinga Pelestarian Lingkungan

Dengan hadirnya program Universal Coverage Jamsostek ini, diharapkan para pekerja di Kutim dapat menjalankan tugasnya dengan lebih baik dan produktif. Selain itu, Akhmad berharap jaminan sosial yang diberikan melalui program ini tidak hanya memberikan rasa aman dalam bekerja, tetapi juga membawa manfaat langsung bagi keluarga mereka.

“Saya berharap dengan adanya program ini, pekerja rentan di Kutim ini dapat bekerja dengan tenang karena memiliki jaminan sosial yang baik. Pastinya ini akan memberikan dampak yang positif juga bagi keluarga mereka,” tandasnya. (adv/dprd/kutim)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Bupati Kukar Optimalkan Rumah Bahagia untuk Cegah Stunting di Muara Kaman

Politik

Tim Pemenangan Isran-Hadi di Kukar Resmi Dikukuhkan

Advertorial

Disdikbud Kukar Ajak Masyarakat Ramaikan Pesta Adat Erau 2024

Advertorial

Dinas PU Kukar Fokuskan Pembangunan Infrstruktur Penyediaan Air Untuk Pertanian

Advertorial

Pemkab Kutim Menggelar Bimtek Mitigasi dan Penanganan Konflik Sosial Menjelang Pilkada 2024

Advertorial

Atasi Permasalahan Pertanian Desa Loh Sumber, Dinas PU Kukar Bangun Jaringan Irigasi

Advertorial

Pemkab Kukar Meluncurkan Aplikasi Siedesa untuk Mempermudah Monitoring Kegiatan Desa

Advertorial

DPRD Kutim Libatkan Instansi Terkait dan Masyarakat Dalam Pembahasan Raperda Terkait Ketertiban dan Ketentraman Masyarakat