Home / Advertorial / Pemerintah / Politik

Jumat, 20 Oktober 2023 - 08:15 WIB

Ketua Komisi II DPRD Kaltim Dukung Peternak Domba Dapat Ruang Mengembangkan Usahanya

Nidya Listiyono - Ketua Komisi II DPRD Kaltim

Nidya Listiyono - Ketua Komisi II DPRD Kaltim

KALIMANTAN TIMUR, eksposisi.com – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Kalimantan Timur (Kaltim) sedang membahas Rancangan Perubahan Keputusan Gubernur Kalimantan Timur Nomor 520/K.509/2020 tentang Pelarangan Pemasukan Ternak Domba di Wilayah Kalimantan Timur.

Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Nidya Listiyono menyatakan dukungan terhadap rencana perubahan kebijakan pelarangan ternak domba masuk Provinsi Kaltim.

Baca Juga :  Desa Jembayan Menggelar Erau Pelas Benua Pemarangan 2023, Asisten III Setkab Kukar Hadiri Acara Pembukaan

“Saya dukung itu. Kita tidak boleh juga membedakan peternak kambing, sapi, dan seterusnya,” kata Nidya Listyono.

Nidya meminta agar ada kajian ilmiah terkait potensi virus penyakit yang bisa ditularkan oleh domba meskipun tetap mendukung perubahan kebijakan itu.

“Memang ada kajian misal potensi virus penyakit, jangan sampai mengganggu yang lain. Saat ini ada kebijakan kewilayahan, tapi kita dukung domba bisa masuk,” ujarnya.

Baca Juga :  Upaya Tingkatkan Daya Tarik Wisatawan, Pemkab Kukar Benahi Pulau Kumala

Nidya berharap peternak domba di Kaltim bisa mendapatkan ruang untuk mengembangkan usahanya lewat perubahan kebijakan peternakan itu.

“Kami dukung pemerintah membuka ruang kepada peternak domba untuk membuka peternakan di Kaltim dengan kebijakan dan kajian agar tidak mengganggu ternak lain,” tutupnya. (adv)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Turnamen Bulu Tangkis Ketua DPRD Kukar Cup Sukses Digelar

Advertorial

Anggota DPRD Sebut Perlunya Peningkatan Komunikasi untuk Efektivitas Penyaluran Beasiswa di Kutim

Advertorial

Wakil Ketua DPRD Kaltim Yakini Kehadiran Smelter Nikel Berdampak Positif Terhadap Pendapatan Daerah

Advertorial

Usai Dilantik, Anggota DPRD Kutim Ajak Rekan Berkolaborasi Menjalankan Tugas dan Amanah Rakyat

Advertorial

DPRD Kukar Gelar Rapat Paripurna Istimewa PAW, Salehudin Resmi Dilantik

Advertorial

Bupati Kukar Imbau Masyarakat untuk Selalu Waspada saat Mudik

Infrastruktur

Pembangunan Landmark Ikon Baru di Kukar Sudah 40 Persen

Advertorial

Anggota DPRD Kutim Tekankan Pentingnya Optimalisasi Anggaran Untuk Kepentingan Masyarakat