Home / Pemerintah

Minggu, 29 Mei 2022 - 19:57 WIB

Kukar Juara Umum MTQ Kaltim Lima Kali Berturut-turut, Piala Diarak Keliling Sebagai Bentuk Euforia

KUTAI KARTANEGARA, eksposisi.com – Untuk kelima kalinya secara berturut-turut, kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kutai Kartanegara (Kukar) maraih juara umum. Gelar kelima ini didapatkan Kukar pada MTQ ke-43 Kaltim, yang berlangsung di Samarinda pada 21-28 Mei 2022.

Kontingen yang berisi 60 kafilah tersebut, berhasil mengumpulkan 94 poin, atau jauh di atas tuan rumah Samarinda yang menempati posisi kedua dengan raihan 82 poin.

Sebagai bentuk euforia Pemkab Kukar, bersama para kontingen melakukan arak-arakan piala juara umum. Dimulai dari simpang tiga Desa Loa Janan Ulu, Loa Kulu dan berkeliling di beberapa poros jalan di Kecamatan Tenggarong lalu berakhir di teras kantor Bupati Kukar.

Baca Juga :  Bupati Kukar Minta Disdikbud Optimalkan Kinerja Tingkatkan Kualitas Pendidikan

“Keberhasilan ini merupakan dukungan dan doa dari masyarakat Kukar dan juga ikhtiar yang telah dilakukan semua pihak termasuk para kafilah yang telah berjuang semaksimal mungkin” kata Bupati Kukar, Edi Damansyah.

Edi Damansyah, menjelaskan hasil ini tidak diraih dengan instan. Banyak persiapan yang dilakukan oleh para kafilah. Salah satunya pembinaan berkelanjutan serta dorongan serius pemerintah kabupaten.

Baca Juga :  Ridha Darmawan Beri Reward Bagi Staf Sekretariat DPRD Kukar

Menurutnya keberhasilan ini bisa dilihat sebagai wujud nyata bagaimana pengembangan Tilawatil Qur’an di Kukar dengan program Gerakan Etam Mengaji (Gema) pada program Kukar Idaman.

Ia menjelaskan program Gerakan Etam Mengaji merupakan salah satu mimpi besar masyarakat Kukar sebagai upaya pengentasan buta aksara dalam membaca Al-Qur’an. Untuk itu masih diperlukan kerja besar untuk menjadikan Kukar bebas Buta Al-Qur’an.

“Saya sangat bangga dengan pencapaian hari ini, terimakasih telah memberikan yang terbaik bagi Kutai Kartanegara” tutupnya.

Share :

Baca Juga

Advertorial

Anggota DPRD Kutim Angkat Bicara Terkait Pemekaran DOB Sangkulirang

Advertorial

Festival Seni Budaya Nusantara di Kecamatan Muara Badak Sukses, Pelaku UMKM Laris Manis

Ekonomi

Presiden Jokowi Perintahkan Para Menteri Jaga Stok dan Stabilitas Warga Pangan

Advertorial

SMPN 10 Loa Kulu Ikuti Pelatihan yang Diselenggarakan Google

Advertorial

Dinas PU Kukar Prioritaskan Jalan Usaha Tani dan Pariwisata di 5 Kecamatan

Advertorial

Festival Pesisir 2023 Akan Digelar di Muara Badak, Pemkab Kukar Dukung Garapan Pemuda Daerah

Advertorial

Tekan Angka Kematian Bayi dan Stunting, DPMD Kukar Lakukan Pembinaan Kader Posyandu

Advertorial

Hasil Seleksi Rekrutmen Pendekar Idaman Sudah Diumumkan, Peserta yang Lulus Diminta Registrasi Ulang