Home / Advertorial / Pemerintah

Jumat, 18 November 2022 - 13:51 WIB

Pemkab Kukar Tengah Melakukan Persiapan Penetapan Nilai UMK Tahun 2023

KUTAI KARTANEGARA, eksposisi.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) mulai melakukan persiapan untuk penetapan nilai Upah Minimun Kabupaten (UMK) pada tahun 2023 mendatang.

Bahkan, Pemkab juga sudah melakukan rapat koordinasi (rakor) dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) soal persiapan penetapan UMK yang akan naik pada tahun 2023 tersebut, pada Jumat (18/11/2022).

“Pemda diminta untuk mengkoordinasikan terkait dengan penetapan UMK bulan Desember disiapkan. Koordinasi dengan Forkopimda, kemudian melibatkan Dewan Pengupahan, Persatuan Organisasi Buruh Kabupaten dan Disnaker,” ujar Asisten I Setkab Kukar, Akhmad Tahufik Hidayat.

Baca Juga :  Dinsos Berharap PKH Jadi Akses Pelayanan Dasar Sosial, Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kukar

Untuk menetapkan UMK pada tahun 2023 mendatang banyak proses yang harus dipertimbangkan. Karena harus menyesuaikan dengan kriteria yang menjadi dasar untuk menetapkan UMK tersebut.

“Penetapan itu kan ada kreterianya, seperti masalah inflasi. Kemudian masalah lain itu akan dibahas dalam rapat koordinasi nanti,” kata Taufik.

Baca Juga :  Bupati Kukar Resmikan Bus Idamanku, Upaya Berikan Pelayanan Angkutan Umum Berstandar

Sementara ini angka UMK tahun 2023 di Kukar belum ditentukan. Namun, penetapan UMK tersebut akan menyesuaikan dengan rumus dan kreteria yang sudah ditetapkan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

“Yang jelas sesuai dengan rumus untuk kreterianya berdasarkan rumus yang ditetapkan oleh Kemenaker. Desember akan ditetapkan,” pungkasnya. (adv)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Gedung Kantor Kelurahan Loa Ipuh Dinilai Tidak Lagi Representatif, Pembangunan Gedung Baru Diusulkan

Advertorial

Sekda Minta Satpol PP Kukar Aktifkan Patroli dan Razia Rutin

Advertorial

DKP Kukar akan Membangun TPI di 3 Kecamatan Pesisir

Pemerintah

Kukuhkan Kepala Adat di Tabang,Bupati Kukar Dukung Kelestarian Adat dan Budaya

Advertorial

Tingkatkan SDM, Desa Loh Sumber Berikan Bantuan Peralatan Usaha Bagi Pemuda

Advertorial

Antisipasi Musibah Kebakaran, BPBD Kukar Akan Bangun Pos Damkar di Empat Kecamatan

Hukum - Kriminal

Penerimaan Surat Suara PSU Pilkada Kukar, Polres Perketat Pengamanan

Advertorial

Anggota DPRD Kutim Dorong Pembangunan Asrama Permanen untuk Mahasiswa