Home / Advertorial / Pemerintah

Senin, 17 Oktober 2022 - 14:56 WIB

Peringati HUT ke-104, Desa Selerong Menggelar Acara Pelas Benua

KUTAI KARTANEGARA, eksposisi.com –  Desa Selerong, Kecamatan Sebulu, Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar acara Pelas Banua. Acara ini digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-104 Desa, yang dibuka langsung oleh Bupati Kukar, Edi Damansyah, pada Sabtu (15/10/2022).

Camat Sebulu, Edy Fahruddin, mengatakan pelaksanaan acara Pelas Banua akhirnya bisa terlaksana kembali. Setelah harus ditiadakan selama dua tahun, karena pandemi Covid-19 yang menyebar di Kukar.

Ia berharap, acara yang sudah dilakukan secara turun-temurun ini bisa secara rutin digelar. Karena selain menjaga adat budaya yang ada sejak dulu, juga membangkitkan perekonomian Desa Selerong dan sekitarnya.

Baca Juga :  Wabup Kukar Rendi Solihin Ajak Nelayan Berdialog Terkait Program 25.000 Nelayan Produktif

“Pesan Bupati Kukar sendiri, lestarikan adat budaya, silaturahmi antar warga, membangkitkan perekonomian sekitar desa, meningkatkan ekonomi desa,” ujar Edy saat dikonfirmasi, Senin (17/10/2022).

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Selerong, Badrun, mengatakan rangkaian acara Pelas Banua Desa Selerong sebagai bentuk menjaga tradisi adat budaya kearifan lokal. Seperti pada rangkaian pembukaan diawali dengan acara Beserawenan. Makan secara bersama-sama masyarakat dan pemimpin, di tengah lapangan. Yakni hasil sumbangan dari tiap RT dan desa sekitar.

Baca Juga :  Anggota DPRD Kaltim Hadiri Penandatanganan Komitmen Percepatan Stop Buang Air Besar Sembarang

“Makanan dikumpulkan di lapangan, nanti setelah dibacakan doa lalu makan sama-sama pemimpin dan perangkat desa berdampingan dengan masyarakat,” kata Badrun.

Selain menjaga tradisi adat budaya asli Desa Selerong, ini juga meningkatkan perekonomian warga Desa Selerong.

“Ekonomi UMKM jalan, adat juga jalan,” tutup Badrun. (adv)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Bupati Kukar Bersilaturahmi Bersama Jajaran Sempekat Keroan Kutai dan Pengurus Masjid

Advertorial

10 Persen Pajak Sarang Burung Walet akan Dibagi untuk Bumdes

Advertorial

Rapat Pembahasan dan Harmonisasi Rancangan dan Peraturan DPRD Kukar Digelar di Kota Balikpapan

Advertorial

Sekda Kukar Sampaikan Keinginan Bupati Saat Menghadiri Forum Lintas OPD

Advertorial

Dikunjungi Wabup Kukar, Kepala Desa Muara Pantuan Sampaikan Penyediaan Air Bersih dan Listrik PLN Paling Dibutuhkan

Advertorial

Disdikbud Kukar Dorong Para Guru Ikuti Pendaftaran PGP

Advertorial

Bupati Kukar Membuka Festival Ramadan 1445 H di Kelurahan Maluhu

Advertorial

Bupati Kukar Minta Disdikbud Optimalkan Kinerja Tingkatkan Kualitas Pendidikan