Home / Advertorial / Pemerintah / Pendidikan-Kesehatan

Selasa, 31 Oktober 2023 - 15:14 WIB

Disdikbud Kukar Menggelar Pelatihan Profil Pelajar Pancasila, Diikuti Puluhan Pelajar Tingkat SMP

Pelajar SMP saat mengikuti Pelatihan Profil Pelajar Pancasila

Pelajar SMP saat mengikuti Pelatihan Profil Pelajar Pancasila

KUTAI KARTANEGARA, eksposisi.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Pelatihan Profil Pelajar Pancasila, pada 31 Oktober dan 1 November 2023 di hotel Grand Fatma Kecamatan Tenggarong.

Acara ini diikuti atusan pelajar dari Sekolah Menengah Pertama (SMP) dari berbagai kecamatan se-Kukar.

Disampaikan oleh Kepala Disdikbud Kukar, Thauhid Aprilian Noor melalui  Sub Koordinator Peserta Didik dan Pembangunan Karakter SMP, Kusrani. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan agen-agen perubahan pembentukan karakter siswa pelajar pancasila.

Baca Juga :  Anggota DPRD Kaltim Dukung Permintaan Naikkan Anggaran Pertanian

“Dalam pelatihan ini diberikan informasi, contoh hingga motivasi kepada para pelajar. Dengan harapan bisa ditularkan atau disebarluaskan kepada sesama pelajar lain di sekolahnya,” kata Kusrani.

Penguatan profil pelajar Pancasila ini dibutuhkan dalam mendukung pelaksanaan Kurikulum Merdeka yang sekarang sudah diterapkan di sekolah. Apalagi dalam menghadapi perkembangan jaman yang semakin pesat dan secara tidak langsung berdampak pada karakter para pelajar.

Baca Juga :  Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Minta Seluruh RSUD Tingkatkan Program Sisrute dan SIMRS

“Oleh karenanya, untuk membentuk karakter ini diperlukan agen perubahan dari beberapa pelajar itu sendiri. Mungkin dengan usia yang sebaya dengan mereka, apa yang kita harapkan dari seorang pelajar bisa lebih masuk dan diterima,” jelasnya.

Peserta yang mengikuti Pelatihan Profil Pelajar Pancasila ini ada sebanyak 120 orang yang berasal dari 40 sekolah di 20 kecamatan. Dimana setiap sekolah mengirimkan perwakilan 2 orang siswa dan 1 orang guru pendamping. (adv)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Pemkab Kukar Lakukan Evaluasi Kinerja, 4 OPD Paparkan Kinerja dan Target kepada Bupati dan Wabup

Pemerintah

Bupati Kukar Ingin Kawasan Pertanian Menggunakan Konsep Mekanisasi Penuh

Advertorial

IKASI Kukar Gelar TC Lebih Cepat Jelang Porprov Kaltim

Advertorial

86 Kades Terpilih Hasil Pilkades Serentak 2022 di Kukar Mengikuti Pembekalan

Advertorial

Bupati Edi Damansyah Melakukan Safari Subuh Sekaligus Melepas Jemaah Haji Asal Kukar

Advertorial

Ketua DPRD Kutim Sebut Perda Penanganan HIV dan Aids Genting Untuk Dirampungkan

Pemerintah

Wabup Rendi Solihin Prihatin Maraknya Peristiwa Laka Air di Kukar

Advertorial

DPRD Kaltim Dukung Wacana Revitalisasi di Bidang Pendidikan Oleh Badan Otorita IKN