Home / Advertorial / Infrastruktur / Pemerintah

Jumat, 6 Oktober 2023 - 19:40 WIB

Peningkatan Infrastruktur Jalan Terus Dilakukan Pemkab Kukar, 14 Desa di Sebulu Turut Disasar

Edy Fahruddin - Camat Sebulu

Edy Fahruddin - Camat Sebulu

KUTAI KARTANEGARA, eksposisi.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartaengara (Kukar) terus melakukan upaya peningkatan infrastruktur jalan di daerah. Salah satunya, yakni peningkatan ruas jalan, yang menyasar sejumlah titik di Kecamatan Sebulu.

Camat Sebulu, Edy Fahruddin, mengatakan, perbaikan jalan di Kecamatan Sebulu sedang berproses. Peningkatan jalan itu menyasar 14 desa yang ada di Sebulu.  Diantaranya, Sebulu Modern dan Desa Beloro.

Baca Juga :  Pemkab Kutim Menggelar Rapat Pengendalian Operasional Kegiatan Triwulan IV 2024

Ia mengungkapkan anggaran peningkatan infrastruktur jalan di seluruh desa yang ada di Sebulu ini mencapai Rp20 miliar, yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2023.

“Tujuan perbaikan ini terutama untuk memudahkan masyarakat dan mobilitas barang dan jasa,” kata Edy Fahruddin.

Ia menjelaskan, secara teknis peningkatan ruas jalan di 14 desa tersebut dikerjakan oleh dua Dinas berbeda. Yakni, Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kukar. Selain itu ada juga pembiayaan yang bersumber dari Anggaran Pembangunan dan Belanja Desa (APBDes).

Baca Juga :  Ketua DPRD Kutim Sebut Perda Penanganan HIV dan Aids Genting Untuk Dirampungkan

“Hampir semua jalan di kecamatan kita diperbaiki dinas. Bahkan, nanti ada pembangunan jalan lingkungan yang ditopang melalui APBDes,” tutupnya. (adv)

Share :

Baca Juga

Advertorial

BPBD Kukar akan Membangun Pos Pemadam Kebakaran di Sejumlah Kecamatan

Advertorial

Turnamen Sepak Bola Hingga Sejumlah Hiburan Digelar, Meriahkan HUT ke-120 Desa Beloro

Advertorial

DPRD Kaltim Menerima Kunjungan dari Pansus DPRD Kutim Tentang Raperda Pengarusutamaan Gender

Advertorial

DPRD Kutim Akan Menjalankan Empat Agenda Utama pada Bulan Juni 2024

Advertorial

Bupati Kutim Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Fatihah

Advertorial

Bupati Kukar Hadiri Rakor Percepatan Penanganan Stunting dan Evaluasi Pelaksanaan Pengukuran Serentak

Advertorial

Disdikbud Kukar Menggelar Pelatihan Profil Pelajar Pancasila, Diikuti Puluhan Pelajar Tingkat SMP

Advertorial

Asisten I Setkab Kukar Hadiri Rapat Pleno DPHP dan Penetapan DPS